Dalam rangka mendukung pengembangan sumber daya manusia di Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH), Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Barat bekerja sama dengan FORCLIME mengidentifikasi kebutuhan Diklat di Pontianak dan Putussibau pada tanggal 7-18 Oktober 2019. Kegiatan ini dilakukan dalam bentuk wawancara dan Focus Group Discussion (FGD). Proses identifikasi kebutuhan Diklat ini melibatkan 39 orang yang mewakili Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Barat, KPH Kapuas Hulu Selatan, KPH Kapuas Hulu Utara, KPH Kapuas Hulu Timur dan kelompok tani hutan dampingan KPH Kapuas Hulu.
Hasil wawancara dan FGD, akan dianalisis oleh Tim FORCLIME dan akan dipresentasikan dalam lokakarya yang akan diselenggarakan bulan November 2019.
Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:
Jumtani, Koordinator Provinsi Kalimantan Barat
Wira Nastainul Hakim, Advisor Junior, Pengembangan SDM
Chichy A. Waita, siswa magang dari Universitas Papua
Edy Marbyanto, Manajer bidang strategis, Pengembangan SDM